Belajar Bersama Bhabinkamtibmas di Rumah Baca Gabus Polres Jayapura

Berita374 views

Laporan : Anton

Papua, Poskota.net – Hapus buta aksara di Kabupaten Jayapura, Polres Jayapura melalui Polsek Kemtuk Gresi turun langsung mengajari anak-anak tentang mengenal dan menulis huruf yang bertempat di Rumah Baca Gabus Polsek Kemtuk Gresi Polres Jayapura, Jumat (20/05/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama Bhabinkamtibmas Polsek Kemtuk Gresi Bripka Beni Wasanggai dan Bripka Saifudin serta diikuti 11 anak-anak usia sekolah.

Pada kesempatanya Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., M.H., mengatakan program mengajar anak-anak usia sekolah ini merupakan inovasi Polres Jayapura.

“Dalam program inovasi bernama Gabus (Gerakan Baca Tulis) yang diikuti 11 anak yang rata-rata berusia 8 hingga 12 tahun dan berlangsung di Rumah Baca Gabus yang berada di sebelah Mapolsek Kemtuk Polres Jayapura,” ucap Kapolres Jayapura.

Kapolres Jayapura melanjutkan, Program Gabus yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas tersebut bertujuan untuk membantu anak-anak agar dapat mengenal, mengeja dan menulis huruf.

“Tujuan belajar mengajar dalam program inovasi Gabus tidak lain untuk membantu anak-anak usia sekolah agar dapat mengenal, mengeja dan menulis huruf maupun angka,” lanjutnya.

AKBP Fredrickus menambahkan program ini merupakan salah satu inovasi Polres Jayapura dalam membantu pemerintah khususnya di wilayah Kabupaten Jayapura dalam mendidik anak-anak.

“Program Gabus merupakan inovasi dalam membantu pemerintah Kabupaten Jayapura untuk mendidik anak-anak agar tidak mengalami buta aksara. Program ini juga terbuka untuk seluruh lapisan masyarakat yang ingin belajar membaca dan menulis,” tandas Kapolres Jayapura.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed