Penjelasan Kapolda Terkait Kadis di Papua Selatan Diduga Terseret Kasus Dana PON XXI Aceh Sumut — poskota.net

Penjelasan Kapolda Terkait Kadis di Papua Selatan Diduga Terseret Kasus Dana PON XXI Aceh Sumut

Selasa, 5 November 2024 - 10:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Papua, Poskota.net – Upaya memberantas dan membongkar praktik dugaan korupsi terus dilakukan jajaran Polda Papua. Satu di antaranya dugaan korupsi berkedok dana Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang diselenggaran di Sumatera Utara (Sumut) dan Aceh beberapa waktu lalu.

Kali ini kabar tak sedap itu menyeruak dari lingkungan Pemprov Papua Selatan. Salah satu oknum kepala dinas (Kadis) di Provinsi Papua Selatan sedang berurusan dengan penyidik di Mapolda Papua terkait kasus dugaan korupsi.

Hal itu diakui Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, Irjen Pol Patrige R Renwarin kepada wartawan di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jenderal bintang dua ini mengakui jika jajarannya sedang mengusut dugaan korupsi berkedok dana PON XXI Sumut-Aceh yang menyeret oknum kepala dinas di lingkungan Pemprov Papua Selatan.

“Sifatnya masih mengundang yang bersangkutan ke Mapolda untuk dimintai keterangan terkait penggunaan dana PON tersebut,” tukasnya.

Lebih lanjut mantan Kapolres Merauke ini mengatakan, oknum kepala dinas yang diundang tersebut sifatnya masih dimintai klarifikasi oleh tim penyidik Polda Papua di Kota Jayapura atas dugaan korupsi.

“Ya berkaitan dengan dugaan tindak pidana korupsi dana PON tersebut,” terang Kapolda, Minggu (3/11/2024) malam.

Masih menurut Irjen Pol Patrige R Renwarin, mekanisme dalam penyelesaian penyelidikan dan penyidikan pada tindak pidana korupsi, membutuhkan waktu yang lama. Hal ini juga berbeda seperti tindak pidana kasus pada umumnya.

“Salah satu pejabat di lingkungan pemerintah Provinsi Papua Selatan yang diundang ke Polda ini masih jauh sekali dari tindak pidana korupsi.” Urai Irjen Pol Patrige R Renwarin.

Oleh karena itu, pihaknya masih memerlukan klarifikasi kepada yang bersangkutan dengan memintai keterangan dan bukti-bukti lain.

Dengan demikian, pengusutan kasus dugaan korupsi itu tidak semudah yang dibayangkan orang. Tapi memerlukan proses yang cukup panjang agar apa yang disangkakan ada buktinya.

“Harus dilakukan klarifikasi dan sebagainya, tidak semudah apa yang kita bayangkan, jadi itu masih jauh sekali dari tindak pidana korupsi,” tambah Irjen Pol Patrige R Renwarin.

Sedikit membeberkan, Polda Papua tidak hanya meminta klarifikasi dari pimpinan instansi, namun juga bakal menggali keterangan dari sejumlah pihak yang berkaitan dengan penggunaan dana PON XXI Aceh-Sumut.[rd]

Berita Terkait

Sat Resnarkoba Polres Jayawijaya Amankan 2 Pelaku Pembuat Miras Lokal
Lakukan Razia Kendaraan, Polres Keerom Polda Papua Sita Puluhan Botol Miras
Kapolresta “Aksi Keramaian Hari Ini Ditunggangi KNPB dan Bertujuan Ganggu Kelancaran Pilkada 2024”
Polri Amankan Tersangka Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak
Bareskrim Polri Sita Aset Milyaran Terkait Judol
2 Pelaku Kasus Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi Tiba di Bandara Soetta
Polres Jayawijaya Amankan Pelaku Penjual CT di Walani
Sita Rp78,1 Miliar dari Judol Internasional, Komitmen Polri atas Asta Cita Presiden Prabowo
Berita ini 120 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 1 Desember 2024 - 06:41 WIB

Pasangan calon Anton Benny Sinaga memenangkan pilkada Kabupaten Simalungun .

Kamis, 28 November 2024 - 08:00 WIB

Sachrudin – Maryono Unggul diperhitungkan Cepat Pilkada Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 - 19:04 WIB

*Tingkatkan Pendampingan Kualitas Hidup Anak, Pemkab Simalungun Gelar Pra Pengukuhan Forasima Periode 2024-2026*

Sabtu, 16 November 2024 - 15:16 WIB

Pengukuhan Kwartir Ranting Kecamatan Ujung Padang dan Pelantikan Gugus Depan Setingkat SD.SLTP dan SLTA Se-kecamatan Ujung Padang Tahun 2024-2027

Jumat, 15 November 2024 - 21:15 WIB

Jumat Curhat di Parapat: Polres Simalungun Ajak Warga Bersinergi Jaga Keamanan dan Tolak Narkoba

Jumat, 15 November 2024 - 12:47 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Paripurna Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kota Pematangsiantar Priode 2024/2029

Jumat, 15 November 2024 - 12:29 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Rapat Paripurna Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kota Pematangsiantar Priode 2024/2029

Kamis, 14 November 2024 - 15:59 WIB

11 Program Unggulan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Anton-Benny untuk Masyarakat

Berita Terbaru

Uncategorized

Sekda Tapteng Dinilai Melemahkan 4 OPD dan Tidak Paham Pemerintahan

Selasa, 3 Des 2024 - 00:44 WIB

HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com