Perkuat Sinergitas Antara Pemerintah dan Dunia Usaha, Pj Bupati Tangerang Kunjungi PT. Victory Chingluh Dan PT. Adis — poskota.net

Perkuat Sinergitas Antara Pemerintah dan Dunia Usaha, Pj Bupati Tangerang Kunjungi PT. Victory Chingluh Dan PT. Adis

Rabu, 20 November 2024 - 08:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang,poskota.net —– Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony melakukan kunjungan kerja ke dua perusahaan besar yaitu PT. Victory Chingluh Indonesia Pasar Kemis dan PT. Adis Dimension Footwear Balaraja, Selasa (19/11/24).

Di sela-sela kunjungannya tersebut, Pj. Andi Ony mengatakan bahwa kunjungan kerjanya bersama perwakilan kepala OPD dan Staf Ahli Bupati bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah daerah dengan pelaku industri, serta memastikan kontribusi sektor usaha terhadap pembangunan daerah tetap berjalan optimal.

“Kunjungan ke dua perusahaan besar di Kabupaten Tangerang ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara pemerintah daerah dan dunia usaha serta untuk memastikan kontribusi sektor usaha kepada pembangunan daerah tetap optimal,” ungkap Pj. Andi Ony

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pj. Andi Ony saat mengunjungi PT. Victory Cingluh Pasar Kemis diterima langsung oleh Direktur Utama PT Victory Cingluh, Mr. Jack Lee. Dalam pertemuan itu, dibahas berbagai topik strategis, termasuk peluang kerja sama dalam meningkatkan lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kabupaten Tangerang, serta dukungan perusahaan terhadap program pemerintah daerah.

Siang harinya, kunjungan ke PT Adis Dimension Footwear Balaraja, Pj Andi Ony beserta rombongan diterima langsung Shareholder PT Adis Dimension Footwear, Harijanto. Pj Bupati bersama Pimpinan dan Top Manajemen PT Adis berdiskusi pentingnya pengembangan sumber daya manusia lokal agar dapat memenuhi kebutuhan industri modern, serta menyoroti tantangan global dan nasional yang saat ini dihadapi dunia industri.

Pj Andi Ony juga mengatakan sinergitas antara pemerintah daerah dengan dunia usaha merupakan kunci utama dalam menciptakan ekosistem pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Pemerintah akan terus mendukung keberadaan industri yang tidak hanya fokus pada peningkatan ekonomi, tetapi juga berkontribusi pada pengembangan masyarakat dan pelestarian lingkungan.

“Kami menyadari bahwa dunia usaha menghadapi berbagai tantangan, mulai dari ekonomi global hingga regulasi. Pemerintah Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif dan membantu perusahaan-perusahaan di daerah ini agar dapat terus menjalankan operasionalnya dengan baik,” ujarnya.

Dia menandaskan Pemerintah Kabupaten Tangerang berkomitmen penuh untuk terus mendukung iklim investasi yang kondusif dan memperkuat kerjasama dengan sektor swasta. Upaya ini diharapkan mampu mendorong peñingkatan kemajuan ekonomi daerah secara berkelanjutan.

“Pemerintah berkomitmen penuh untuk terus mendukung iklim investasi yang kondusif dan memperkuat kerjasama dengan swasta untuk mendorong peningkatan kemajuan ekonomi daerah berkelanjutan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Kongkalikong dengan satpol PP pembangunan Indomaret tidak disentuh 
Buka Musrenbang Kecamatan, Sekretaris Camat Teluknaga : Fokuskan Mengentaskan Masalah Banjir dan Persampahan
Peringatan HPN 2025, Forwat Beri Apresiasi kepada PJ Walikota Tangerang
Tertimpa pohon tumbang mobil Honda Mobilio Rusak di Hotel dan Karaoke F3 Kebon Nanas Tangerang
Paslon Sachrudin – Maryono di nyatakan Menang, Saatnya Bergandengan Tangan
10 Desember, Pemkot Alihkan Parkir Liar Depan Stasiun Batuceper ke Park ‘N Ride 
Konsisten Beri Layanan PublikTerbaik, Pemkot Dapatkan Award dari Ombudsman
KPU Kota Tangerang Resmi Umumkan Hasil Perolehan Suara Calon Walikota dan Wakil Walikota
Berita ini 37 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:41 WIB

Kunjungan Kerja Tim Sahli Tk II Kasad Bidang Ekkudag di Makodim 0207/Simalungun

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:32 WIB

Makan Sehat Bergizi Kodim 0207/Simalungun

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:27 WIB

Babinsa Koramil 17/Sidamanik dan PPL Dampingi Petani Tanam Padi di Lahan 2 Hektare

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:22 WIB

Guna Tingkatkan Kekompakan dan Disiplin Babinsa Raya Melatih PBB Dan Wasbang siswa-siswi kelas 11- 2 kimia sekolah SMK Satrya Budi Perdagangan

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:02 WIB

Babinsa Siantar Selatan Komsos Kepada Peternak Ikan dalam Rangka Ketahanan Pangan

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:36 WIB

Koramil 17/Sidamanik Siapkan Lahan untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:16 WIB

Babinsa Koramil 08/Bangun Sigap Bantu Warga Terdampak Banjir di Nagori Silau Manik

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:09 WIB

Babinsa Koramil 14/Raya Bersama Warga Gelar Gotong Royong Bersihkan Daerah Aliran Sungai di Nagori Raya Bosi

Berita Terbaru

Berita TNI

Makan Sehat Bergizi Kodim 0207/Simalungun

Kamis, 13 Feb 2025 - 16:32 WIB