Tangerang Poskota,Net- Pelantikan Pengurus Kabupaten Tangerang yang akan diselenggarakan di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) Kecamatan Kelapa Dua pada Selasa, 22 April 2025, menjadi sorotan publik. Acara ini mengundang para ketua Karang Taruna dari seluruh kecamatan di Kabupaten Tangerang, namun mencuat pertanyaan mengenai ketidakhadiran Kecamatan Curug yang diduga tidak diundang.
Ryan, Humas Media Karang Taruna Kecamatan Curug, mengungkapkan kekecewaannya. “Ada apa dengan Ketua Karang Taruna Kecamatan Curug tidak diundang? Ini menjadi pertanyaan besar bagi kami,” ujarnya. Kekecewaan ini mencerminkan rasa solidaritas yang tinggi di antara anggota Karang Taruna.
Ketika Ryan mengonfirmasi hal ini kepada Eben, salah satu pengurus Karang Taruna Kabupaten, Eben menjelaskan, “Saya bukan panitia, saya yang mau dilantik.” Ia pun menyarankan Ryan untuk menghubungi panitia, khususnya Bang Andi, untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam percakapan melalui WhatsApp, Andi menjelaskan bahwa undangan untuk acara tersebut dikeluarkan oleh panitia pusat, dan Iyan adalah sekretaris yang bertanggung jawab. “Nanti saya kirim bang undangannya,” tambah Andi.
Ryan menanggapi situasi ini dengan tegas, “Ini organisasi, kalau tidak suka dengan orang, jangan seperti ini dong. Ada apa sih dengan Ketua Karang Taruna Kecamatan Curug, sampai segitunya?”
Kejadian ini menimbulkan pertanyaan di kalangan anggota Karang Taruna lainnya mengenai transparansi dan inklusivitas dalam organisasi. Banyak yang berharap agar semua kecamatan, termasuk Curug, dapat terlibat dalam setiap kegiatan organisasi demi memperkuat solidaritas dan kerjasama antar kecamatan.
Dengan adanya kontroversi ini, diharapkan panitia pelantikan dapat memberikan klarifikasi dan memastikan bahwa semua pihak yang berhak mendapatkan undangan dapat hadir. Hal ini penting agar acara pelantikan dapat berjalan dengan lancar dan harmonis, serta menciptakan suasana yang positif bagi seluruh anggota Karang Taruna di Kabupaten Tangerang. (A.Ilham)
Red/Kjk.