Simalungun PosKota Net
Minggu 20 April 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Babinsa Koramil 09/ Tiga Balata Kodim 0207/Simalungun Serma Poltak Pakpahandan Bhabinkamtibmas melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Binaan di Nagori Bandar Dolok, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk membangun sinergi dan menyerap aspirasi serta informasi dari masyarakat terkait kondisi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
Dalam komsos tersebut, Babinsa dan Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas serta mengingatkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami dalam menjaga hubungan baik dengan masyarakat serta menciptakan suasana aman dan damai di lingkungan,” ujar Babinsa.
Warga menyambut baik kegiatan ini dan berharap komunikasi antara aparat dan masyarakat dapat terus terjalin demi keamanan dan kenyamanan bersama. (Pendim0207/SML).