Hasil Pelaksanaan Hari Ketiga Dan Keempat Operasi Ketupat Cartenz 2023 Polda Papua — poskota.net
instagram youtube
logo✖

Hasil Pelaksanaan Hari Ketiga Dan Keempat Operasi Ketupat Cartenz 2023 Polda Papua

Minggu, 23 April 2023 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Anton

PAPUA, POSKOTA.net – Hari ketiga dan hari keempat pelaksanaan Operasi Cartenz 2023 Polda Papua berjalan aman dan lancar situasi di wilayah hukum Polda Papua dan jajaran relatif aman kondusif.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom mengungkapkan secara umum situasi Kamtibmas dan arus lalulintas aman, lancar serta kondusif. personel yang tergabung dalam Ops Ketupat Cartenz 2023 gencar melakukan patroli pagi, siang dan malam hari.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Berbagai langkah dalam Operasi Ketupat Cartenz 2023 diharapkan mampu berjalan dengan baik sehingga kita dapat memastikan kelancaran hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah serta mewujudkan mudik aman dan berkesan, begitu pula pada saat arus balik,” ungkap Benny saat diwawancarai di Media Center Bid Humas Polda Papua pada Minggu (23/04).

Terkait dengan situasi Kamseltibcarlantas, Benny membeberkan pelaksanaan hari keempat Ops Ketupat Cartenz 2023 Polda Papua memberikan teguran dan tindakan tilang bagi pengguna jalan pada hari ketiga 192 pelanggar di tahun 2022 sedangkan di hari ketiga tahun 2023 sebanyak 400 pelanggar sehingga di tahun 2023 hari ketiga terjadi peningkatan sebanyak 208 pelanggar.

Sedangkan pada hari keempat, sebanyak 184 pelanggar tercatat di tahun 2022 sedangkan di hari keempat tahun 2023 sebanyak 340 pelanggar sehingga di tahun 2023 hari keempat terjadi peningkatan sebanyak 156 pelanggar.

“Dari pelanggaran tersebut, personel memberikan tindakan berupa tilang di tahun 2023 hari ketiga sebanyak 4 dan hari keempat sebanyak 2 pelanggar sedangkan di tahun 2022 untuk hari ketiga sebanyak 5 dan hari keempat sebanyak 2 pelanggar sehingga terjadi penurunan pada tahun ini,” tuturnya.

Lebih lanjut Kombes Benny menjelaskan jenis pelanggaran yang paling banyak terjadi adalah pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm, kemudian berkendara dibawah umur dan melawan arus saat berkendara.

“Kesadaran pengendara sepeda motor untuk menggunakan helm masih rendah, kemudian masih terlihat juga yang pengendara yang dibawah umur dan juga melawan arus saat berkendara,” jelasnya.

Sementara itu terkait kecelakaan lalulintas, kata Kombes Benny di tahun 2023 hari ketiga terjadi penurunan sebanyak 5 kasus dan hari keempat tidak terjadi penurunan ataupun peningkatan sedangkan di tahun 2022 pada hari ketiga tercatat kecelakaan terjadi sebanyak 9 kasus dan hari keempat sebanyak 3 kasus.

“Dalam kecelakaan tersebut terdapat satu korban jiwa, dan juga ada korban yang mengalami luka-luka yakni berat maupun luka ringan,” kata Benny.

Kombes Pol Ignatius Benny pun menghimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melakukan perjalanan balik untuk memastikan kondisi fisik maupun kendaraan sebelum bepergian.

“Pastikan kondisi fisik atapun kendaraan saat melakukan perjalanan balik dari kampung halaman untuk meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas,” pungkas Benny.

 

Berita Terkait

Polda Sumut Bongkar Permainan Ketangkasan Ilegal Berhadiah Emas di Yanglim Plaza Medan
*Tangan Besi AKP Henry Salamat Sirait Lumpuhkan Jaringan Narkoba di Simalungun*
Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 30 Kg Sabu dan Narkotika Jenis Liquid Vape di Perairan Labuhanbatu Utara
Polisi Ungkap Terduga Pelaku Yang Bakar Anak Kecil Usia 4 Tahun Polisi Buru Terduga Pelaku Bakar Anak 4 Tahun di Tangerang, Kapolres: Sudah Teridentifikasi
Kapolres Simalungun Terima Kunjungan Silaturahmi Bawaslu Kabupaten Simalungun
Polisi Benarkan Temuan Anak Kecil Terbakar di Kontrakan di Kosambi Tangerang
Kasat Narkoba Polres Simalungun Pimpin Langsung Penangkapan Bandar Sabu, 32,75 Gram Sabu Diamankan
Hasil Autopsi Korban Curas Driver GoCar, Kapolres: Korban Mati karena Tusukan di bagian leher
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Mei 2025 - 12:04 WIB

Babinsa Koramil 14/Raya Bantu Panen Padi Gogo Di Kelurahan Dalig Raya

Senin, 5 Mei 2025 - 16:26 WIB

Dandim 0207/Simalungun Dan Jajaran Ikuti Penyuluhan Hukum Dan Tatap Muka Secara Virtual

Senin, 5 Mei 2025 - 16:16 WIB

Babinsa Koramil 15/Dolok Pardamean Hadiri Panen Raya Bawang Merah Hasil Penelitian Kolaboratif di Nagori Sihemun Baru

Senin, 5 Mei 2025 - 13:00 WIB

Danramil 03/Siantar Selatan Tanamkan Semangat Nasionalisme di SMK Sawata Cinta Rakyat Pematangsiantar

Senin, 5 Mei 2025 - 12:54 WIB

Danramil 11/Girsang Sipangan Bolon Hadiri Gerakan Wisata Bersih di Pantai Bebas Parapat

Senin, 5 Mei 2025 - 12:26 WIB

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Penutupan Musabaqah Tilawatil Quran 51Tingkat Kabupaten Simalungun

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:31 WIB

Babinsa Koramil 10/Tanah Jawa Dampingi Tim Bulog Serap Gabah Petani di Nagori Jawa Maraja

Minggu, 4 Mei 2025 - 14:25 WIB

Babinsa Koramil 14/Raya Kodim 0207/Simalungun Monitoring Harga Pupuk Subsidi di Nagori Raya Huluan

Berita Terbaru

Uncategorized

Bawa Oleh-oleh Wamenaker Nostalgia di SMK Budi Utomo

Senin, 5 Mei 2025 - 17:14 WIB