Tangerang, poskota.net
Dewan Pimpinan Ranting ( DPRT ) Kosambi Barat BPPKB Banten – DPAC. Kec. Kosambi – Kab. Tangerang – Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten ( BPPKB BANTEN ) menghadiri acara Buka Puasa Bersama, Santunan Anak Yatim, dan Pembagian Takjil yang berlangsung di Jl. Raya Kosambi Tim, Kosambi Tim., Kec. Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten 15213. Kegiatan ini yang diadakan oleh DPAC Kec. Kosambi BPPKB Banten menjadi momentum kebersamaan dan kekompakan satu Komando dalam rangka mengisi bulan suci Ramadhan dengan penuh makna sosial dan spiritual.
Untuk itu dalam sambutannya, Ketua DPRT Kosambi Barat ( NEAN KUCAY ) menyampaikan, Apresiasi rasa haru dan bangga atas terselenggaranya kegiatan acara ini tersebut. “Maka dari itu kami merasa bahagia bisa terus menjaga silaturahmi, kekompakan dan bisa berbagi bersama Masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini menjadi agenda rutin dan memperkuat rasa kemanusiaan di tengah Masyarakat, ” ungkapnya dengan penuh haru.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Senada dengan itu, Ketua DPRT Kosambi Barat BPPKB BANTEN ( NEAN KUCAY ) juga menyampaikan, pentingnya peran Organisasi BPPKB BANTEN ini sosial dalam menjaga kepedulian terhadap sesama. “Ormas BPPKB BANTEN berkomitmen hadir di tengah Masyarakat, tapi juga lewat aksi nyata seperti santunan dan berbagi takjil ini. Semoga ini menjadi pengingat kita semua untuk terus menebar kebaikan, ” ujarnya.
Acara ini turut dihadiri oleh Ketua DPRT Kosambi Barat ( Singa Barat ) NEAN KUCAY, Ketua DPAC Kec. Kosambi BPPKB BANTEN ( KEKEN ROMLI ) dan para Ketua Ranting BPPKB BANTEN Se-Kec. Kosambi yang menambah suasana hangat dan penuh Kekeluargaan. Kehadiran Ormas ini menunjukkan kuatnya sinergi antar elemen Masyarakat dalam membangun kepedulian sosial di Kabupaten Tangerang, Minggu (16/03/2025) .
Dengan mengusung semangat solidaritas dan kebersamaan, BPPKB Banten Kec. Kosambi berharap kegiatan ini menjadi langkah kecil yang membawa dampak besar bagi Masyarakat, sekaligus memperkuat Nilai-nilai sosial, kemanusiaan, dan persaudaraan antar Warga.
: M Andika Putra