Tangerang.poskota.net —–Pengurus Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI) Provinsi Banten periode 2024-2027 telah dilantik pada hari Sabtu tanggal 14 Desember 2024,
Bertempat di rumah makan Saung Engkong, Kota Tangerang, Banten. Acara tersebut dihadiri juga oleh sejumlah perwakilan dari DPP IPTI, Anggota DPRD Provinsi Banten Sugianto dan Michael Eka, dari DPRD Kota Tangerang Christian Lois, serta para tamu undangan dari PSMTI Kota Tangerang dan Perkumpulan Boen Tek Bio.
Dalam sambutannya, Wakil Ketua Umum IPTI, Pandu Dinata, menyampaikan beberapa langkah strategis terkait program kerja organisasi. Ia menekankan pentingnya kaderisasi yang berkelanjutan serta mendorong inovasi sebagai upaya mendukung pembangunan nasional, khususnya di Provinsi Banten.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pandu Dinata juga menggarisbawahi peran IPTI sebagai wadah pemuda untuk berkontribusi positif bagi masyarakat, baik melalui pengembangan sumber daya manusia maupun pemberdayaan ekonomi lokal. Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi IPTI Banten untuk memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak dalam mendukung visi pembangunan daerah dan nasional.
Sugianto, Sip Anggota Dewan DPRD provinsi Banten yang juga ketua dewan penasihat DPW IPTI Provinsi Banten memberikan arahan agar pemuda dan pemudi tionghoa tidak tabu dalam politik beliau berharap banyak anak muda tionghoa ikut serta dalam politik.
Senada dengan itu Ketua DPW Banten Bowo Kristian menyampaikan Terima kasih atas dukungan DPP IPTI, Bowo Kristian juga menyampaikan arahan dan program kepada para pengurus IPTI Banten diantaranya rangkaian audiensi dengan pemerintah provinsi, kota dan kabupaten se-Banten, coaching clinic ilmu politik dan budaya, membuat podcast seputar kehidupan budaya Tionghoa di Banten, mengadakan seminar dan advokasi pencemaran lingkungan dan lain sebagainya.
Adapun susunan Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia Provinsi Banten Periode Tahun 2024 – 2027 sebagai berikut
Dewan Penasehat
Ketua Dewan Penasihat :
Sugianto, S.IP.
Anggota :
Michael Eka Sugiharto, S.H.
Anggota :
Christian Lois, S.T.
Anggota :
Veri Montana
Dewan Pakar
Ketua Dewan Pakar :
Oey Tjin Eng
Sekretaris Dewan Pakar :
Hendra, S.E., M.M.
Anggota Dewan Pakar :
Sonker Chandra, S.E., M.M.
Anggota Dewan Pakar :
Yanto
Anggota Dewan Pakar :
Wandi Sukandi, S.E.
Ketua Wilayah :
Bowo Kristian, S.E.
Sekretaris Wilayah :
Septeven Huang, S.H.
Bendahara Wilayah :
Elvan Wicaksana Wiguna, S.E.
Departemen Pemberdayaan Perempuan dan Anak
Ketua Departemen : Yunitalia Subroto, S.Sos., Mont.Dip., S. Pd.
Departemen Hubungan Masyarakat dan Hubungan Eksternal
Ketua Departemen :
Adhitya Dinardo, S.Psi
Departemen Seni dan Kebudayaan
Ketua Departemen :
Kevin Widyadhamma
Departemen Olahraga
Ketua Departemen :
Riana Winata, S.E., Ak
Departemen Pendidikan
Ketua Departemen :
Kevin Lukman Jaya, S.Li.
Wakil Ketua :
Vincent Matthew Aryawan
Departemen Ekonomi Kreatif, Koperasi dan UMKM
Ketua Departemen :
Michael Riyano, S.I.Kom
Wakil Ketua :
Glenardi Widjaja, S.Kom
Departemen Sosial
Ketua Departemen :
Even, S.Ag
Departemen Informasi dan Komunikasi
Ketua Departemen :
Rico Febriawan, S. Ak.