Poto,Doc,Poskota,Net- Kabiro Ciamis
Ciamis,Poskota,Net- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pendidikan menggelar kegiatan Penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) Tahun 2025 , kegiatan tersebut bertempat di Aula Desa Imbanagara Raya, Kecamatan Ciamis.
Masih ada sekitar 13.000 anak usia sekolah di Ciamis ,yang belum pernah mengenyam pendidikan formal, Hal itu diungkapkan , Andang Firman Triyadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ciamis.” Kepada Poskota,Net- dan sejumlah awak media pada Senin (14/4/2025)
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Penangansn anak putus sekolah menjadi perhatian kita semua ,bagaimana kita mau menjadi bangsa yang besar dikemudian hari , kalau pendidikan formal kita, kita tidak dapat dibangun sejak dini.’katanya.
Untuk itu kita harus meningkatkan persatuan dalam memberikan edukasi terhadap para orang tua, untuk menyekolahkan anak , baik Pendidikan paket atau Pendidikan formal,” ungkapnya.
Ditempat yang sama ,Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Erwan Darmawan, menerangkan , dengan masih ada sekitar 13.000 Anak Tidak Sekolah (ATS) mencakup anak-anak usia 7 hingga 18 tahun yang tidak pernah bersekolah
Kemudian yang putus sekolah, atau tidak melanjutkan pendidikan setelah lulus.
“Data ATS ini berpengaruh langsung terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM), khususnya indikator rata-rata lama sekolah dan harapan lama sekolah. Ini bukan tugas Dinas Pendidikan semata, tetapi tanggung jawab bersama,” ujar Erwan.
Ia juga menyoroti pentingnya validasi data kependudukan untuk memetakan ATS secara akurat. Dengan menekankan perlunya integrasi data antara Dinas Pendidikan, Dinas Dukcapil, Bappeda, dan pemerintah desa setempat ,”tuturnya.
Erwan menambahkan , Program Inovasi Masyarakat Gemar Sekolah (Imas Gemas) itu juga sangat mendorong 11.000 anak kembali bersekolah melalui PKBM/ Kejar Paket ,” jelasnya.
(Lili Romli)