DEPOK | POSKOTA.NET – H. Rudiman dan istri, Santi Andriani, pemilik White House Premier, turut memeriahkan peresmian Yubi New Generation (perkumpulan orang-orang mini se-Indonesia) pada Minggu, 23 November 2025, dalam gelaran ID Festival 2025 di Sukatani. Acara ini juga menjadi momentum perayaan HUT Info Depok ke-14.
Dalam sambutannya, Direktur Utama PT Akhtar Farzan Wijaya menyampaikan apresiasi kepada seluruh media yang telah mendukung ID Festival 2025. Ia menjelaskan bahwa peresmian Yubi New Generation bertujuan untuk menumbuhkan semangat dan motivasi, khususnya bagi individu dengan keterbatasan fisik.
“Dengan hadirnya Yubi New Generation, diharapkan tidak ada lagi teman-teman yang merasa kurang percaya diri. Justru, kita yang memiliki fisik normal harus semakin kuat dan terinspirasi. Ini adalah ajang untuk saling memotivasi dan melawan bullying,” ujarnya dengan penuh semangat.
ID Festival 2025 juga menjadi wadah perkata rakyat yang meriah bagi warga Depok, terutama di wilayah Sukatani. White House Premier memberikan dukungan nyata dengan memfasilitasi UMKM melalui penyediaan booth gratis, sebagai wujud komitmen dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Salah satu atraksi menarik dalam acara ini adalah lomba pakaian jadul yang menawarkan hadiah seekor kambing. Menurut panitia, inisiatif ini bertujuan untuk menghadirkan suasana yang meriah dan berbeda dari acara-acara lainnya. Selain itu, lomba ini juga menjadi ajang untuk mengenang kreativitas dan pemikiran para pendahulu yang tetap relevan hingga saat ini.
H. Rudiman menambahkan bahwa ID Festival 2025 merupakan proyek keenam yang telah berhasil direalisasikan oleh pihaknya. Ia selalu berupaya memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar, salah satunya dengan membangun masjid di sekitar lokasi proyek yang sedang dikembangkan.
Hal ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan upaya untuk membuktikan bahwa masyarakat Betawi juga mampu berkarya dan membangun.
“Kita harus membuktikan bahwa orang Betawi juga bisa membangun, bukan hanya sekadar menjual tanah,” tegasnya.
Ia berharap, melalui ID Festival 2025, Info Depok dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang besar bagi dunia media. Selain itu, ia juga berharap agar seluruh pihak yang terlibat dalam proyek ini, mulai dari tim marketing hingga seluruh karyawan, dapat merasakan dampak positifnya. (Ht)






































































