Kota Tangerang ,Poskota.net– Kota Tangerang yang dikenal sebagai Kota Seribu Industri dan Sejuta Jasa, merayakan hari jadi yang ke-32 tahun dengan penuh semangat dan optimisme. Perayaan kali ini menjadi momentum penting dalam perjalanan Kota Tangerang yang telah berkembang pesat dan menjadi salah satu pusat perekonomian terbesar di Provinsi Banten. Dalam rangkaian perayaan tersebut, Ardo, Ketua Komcab Kota Tangerang yang juga digadang-gadang menjadi calon Ketua Komda Banten, turut memberikan ucapan selamat.
“Sebagai Kota Seribu Industri dan Sejuta Jasa, tentu harapannya adalah semakin banyak lapangan pekerjaan yang tercipta sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat Kota Tangerang,” ujar Ardo.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kota Tangerang yang juga dikenal dengan komunitas Tionghoa peranakan terbesar, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Cina Benteng, memiliki kekayaan budaya yang sangat beragam. Keberagaman ini mencerminkan semangat toleransi yang telah tertanam sejak lama di kalangan masyarakat Kota Tangerang. Ardo pun menegaskan, “Maka, Kota Tangerang sebagai Kota Benteng Toleransi jangan hanya sekedar branding. Kita harus mewujudkannya dengan cara melestarikan budaya yang ada dan memperhatikan kesejahteraan masyarakat.”
Momen ulang tahun ke-32 ini juga menjadi ajakan untuk semakin menguatkan rasa persatuan dan kebersamaan di antara seluruh elemen masyarakat. Ardo menambahkan, “Jika teman-teman di Tangerang Raya dan Banten Barat percaya dan solid, saya pikir inilah saatnya Pemuda Katolik Banten untuk Level Up, bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik.”
Perayaan ini bukan hanya sebagai bentuk refleksi atas perjalanan panjang Kota Tangerang, tetapi juga sebagai titik awal untuk terus mendorong kemajuan, baik di sektor ekonomi, sosial, maupun budaya. Kota Tangerang berkomitmen untuk menjaga keberagaman dan terus menciptakan peluang yang lebih besar bagi masyarakat, demi tercapainya kesejahteraan bersama.
Dengan semangat “Tangerang Maju, Tangerang Sejahtera”, Kota Tangerang siap melangkah menuju masa depan yang lebih cerah, dengan menghadirkan inovasi, toleransi, dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakatnya.
Selamat Ulang Tahun Kota Tangerang ke-32. ( Firmus )