Gerindra Usung 4 Nama Calon Cagub DKI, Ini Alasannya — poskota.net
instagram youtube
logo

Gerindra Usung 4 Nama Calon Cagub DKI, Ini Alasannya

Jumat, 8 November 2019 - 03:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Erwin S

JAKARTA,poskota.net- DPD Gerindra DKI Jakarta sodorkan empat nama baru calon wakil gubernur untuk menggantikan Sandiaga Uno, yang mundur untuk mengikuti Pilpres 2019.

Usulan yang disampaikan pada PKS, tercantum dalam surat nomor JA/X-0646/B/DPD-Gerindra/2019 tertanggal 17 Oktober 2019. Ada empat nama yang tercantum dalam surat tersebut. Dewan Penasihat Gerindra Arnes Lukman, Waketum DPP Gerindra Ferry J Yuliantoro, Wasekjen DPP Gerindra Ariza Patria, serta Sekda DKI Jakarta Saefullah.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M Taufik mengatakan, surat tersebut ditandatangani olehnya, Sekretaris DPD Gerindra Husni Thamrin, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, serta Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

“Itu hasil informasi yang dikumpulkan internal Gerindra. Ini kan usulan kami ke dia (PKS), boleh dong kami usul,” kata Taufik di Jakarta, Kamis (7/11/2019) semalam.

Jika tiga nama lain adalah kader partai, Saefullah bukanlah bagian dari Gerindra. Menurut Taufik, masuknya nama Saefullah berdasarkan pertimbangan objektif partai. Gerindra, kata Taufik, menilai Saefullah memiliki kapasitas dan kapabilitas memadai untuk menduduki kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Dengan pengajuan empat nama tersebut, Gerindra mengusulkan perubahan atas nama calon wakil gubernur yang sudah diusulkan. Sebelumnya, Gerindra dan PKS, sebagai pengusung Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di Pilgub DKI 2017, telah menyepakati nama Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu sebagai calon wakil gubernur. Keduanya adalah kader PKS.

Taufik mengatakan, pengajuan empat nama baru yang diusulkan Gerindra, dikarenakan proses pemilihan pendamping Anies di Balai Kota hingga saat ini mandek. Empat nama baru tersebut diharapkan dapat diterima DPRD DKI, dan kursi wakil gubernur yang telah kosong selama lebih dari satu tahun dapat kembali terisi.

“Kami kan lihat macet. Kami usulkan ini bagaimana kalau opsi lain diambil, kami dorong aja deh gitu,” ucap Taufik.

Namun demikian, sebelum sampai ke DPRD, Gerindra membutuhkan restu PKS. Hanya saja, Taufik menyebut hingga saat ini partai koalisinya itu belum merespons usulan yang disampaikan melalui surat tersebut.

Ketua Dewan Syuro DPW PKS Abdurrahman Suhaimi mengatakan, pihaknya belum menerima surat yang berisi usulan perubahan nama cawagub tersebut.

“Tanya ke Gerindra, bukan ke PKS. Belum tahu saya tuh,” tandasnya

Berita Terkait

Prabowo dan Megawati akan membuka episode baru dalam perpolitikan
H.Kosasih Terpilih sebagai Ketua Sementara DPRD Kota Tangerang
Kosasih Gerak Cepat setelah Terpilih Ketua sementara DPRD Kota Tangerang kmasa bakti 2024-2029
50 Anggota DPRD Dilantik, Pj Wali Kota : Selamat Bertugas dan Teruskan Kolaborasi Bangun Kota
Andri S Permana anggota DPRD dilantik Menggunakan Motor Honda Astrea 1970an
Amani Naik Andong Daftar Walikota -Wakil Walikota ke KPU
Pasangan Faldo – Fàldhlin resmi mendaftarkan diri calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang
Turidi : Faldo – Fadhlin Bisa Menang Pemilihan Walikota – Wakil Kota Tangerang 2024
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 19:04 WIB

Bupati Meulaboh Tarmizi SP MM Melauncing Bank Sampah

Kamis, 13 November 2025 - 09:02 WIB

Gelaran API Perwarna Indonesia Meriah dan Sukses

Rabu, 12 November 2025 - 15:35 WIB

Silaturahmi Hangat, PC PEWARNA Kabupaten Tangerang Diterima Anggota DPRD Banten Michael Eka Sugiharto

Selasa, 11 November 2025 - 12:54 WIB

Steven Jansen Sinaga Resmi Pimpin GAMKI Tangsel, Siap Bersinergi dengan Pemerintah Daerah

Jumat, 31 Oktober 2025 - 18:55 WIB

GNB Banten Dukung Langkah Kapolri dalam Pemusnahan 214 Ton Narkoba: Upaya Nyata Selamatkan 629 Juta Jiwa

Rabu, 29 Oktober 2025 - 07:41 WIB

WW Tangerang Dan Forkompinda Dan Pemuda Muhammadiyah Sukses Gelar Refleksi Sumpah Pemuda

Selasa, 28 Oktober 2025 - 15:56 WIB

Dirut Terpilih Perumda Pasar Jalin Silaturahmi dengan Tokoh dan Pedagang Pasar Anyar

Selasa, 28 Oktober 2025 - 13:25 WIB

Media Center Sukadiri Gelar Seminar Pendidikan, Wujudkan Sinergi Guru dan Orang Tua dalam Pengawasan Anak

Berita Terbaru

Pemerintahan Kota Tangerang

Dari Tangerang untuk Indonesia: 5.591 Pegawai Non ASN Resmi Raih Status ASN PPPK

Selasa, 18 Nov 2025 - 20:57 WIB