Pembukaan Gerbang Tol Parigi Serpong Banten di Buka Presiden Jokowi — poskota.net
instagram youtube
logo

Pembukaan Gerbang Tol Parigi Serpong Banten di Buka Presiden Jokowi

Jumat, 6 Desember 2019 - 09:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Frans Doli

SERPONG,poskota.net- Tol Kunciran-Serpong yang dioperasikan PT Marga Trans Nusantara (MTN) diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) Jumat (6/12/2019) menyusul rampungnya konstruksi ruas yang terintegrasi dengan jaringan jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II itu.

Jokowi meresmikan jalan tol JORR II ruas Kunciran-Serpong di gerbang tol Parigi, Kota Tangerang Selatan, Banten. Turut mendampingi Presiden antara lain, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah peresmian, ruas tol Kunciran-Serpong itu langsung dioperasikan. Dengan demikian, tol Kunciran-Serpong akan siap digunakan dalam menyambut Natal dan Tahun Baru 2019/2020. Lebih lanjut Djap Tet Fa mengatakan, proses pembangunan ruas tol Kunciran-Serpong sudah berlangsung lama. Namun, karena masalah pembebasan lahan, konstruksi dapat diselesaikan pada tahun ini.

“Tendernya sekitar tahun 2006-2007 lalu, karena masalah lahan lama sekali, konstruksi selesai tahun ini,” ucapnya.

Tol JORR II sendiri memiliki panjang keseluruhan 110,4 km serta terdiri atas enam ruas, meliputi, Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran (14,2 km), Kunciran-Serpong (11,1 km), Serpong-Cinere (10,1 km), Cinere-Jagorawi (14,7 km), Cimanggis-Cibitung (25,2 km), dan Cibitung-Cilincing (34 km).

Adapun Tol Kunciran-Serpong merupakan satu dari enam jalan tol yang dimiliki oleh Astra Infra. Lima tol lainnya di antaranya Tol Tangerang-Merak sepanjang (72,4 km), Tol Cikopo Palimanan sepanjang (116,8 km), Tol Semarang-Solo sepanjang (72,6 km), Jombang-Mojokerto sepanjang (40,5 km), dan Tol Surabaya-Mojokerto sepanjang (36,3 km).

Saham MTN dipegang oleh PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra Toll Road) dan Jasa Marga dengan kepemilikan saham masing-masing 40% dan 60%.

Berita Terkait

‘Hadiah’ HUT ke-393 Kabupaten Tangerang, Bupati Resmikan 200 Sambungan Langsung Air Bersih Gratis bagi Warga Rajeg
Masyarakat Sampaikan Terima Kasih kepada Polres Aceh Barat atas Pengembalian Sepeda Motor Hasil Ungkap Kasus Curanmor
FKUB Kab.Tangerang Gelar Kegiatan Pembinaan dan Sosialisasi PMB No 9 dan 8 Tahun 2006
Persatuan PWI Banten Kembali Kokoh, Dualisme di Tangerang & Pandeglang Selesai
Komisioner KPU Kota Tangerang Tercatat Jadi Ketua MPI KNPI, Aktivis Mahasiswa Desak DKPP Turun Tangan
Bank Banten Siap Dukung HPN 2026, Perkuat Sinergi dengan PWI Banten
Resmi Dilantik Turidi Susanto Menjadi Ketua Porserosi Kota Tangerang Akan Memperioritaskan Bibit Sepatu Roda
Turiman Dukung Wacana Pemerintah Pusat, Mapel Bahasa Inggris Menu Wajib Siswa SD
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 13:02 WIB

Berkah Sumber Mas di Hari Ulang Tahun nya Ke 37 ,Semoga Menjadi Panutan di Dunia Marceting

Senin, 17 November 2025 - 10:09 WIB

Kegiatan Touring Family Gathering dan Peluncuran Soundtrack “Satu Suara” (KJK) Tangerang Raya

Senin, 17 November 2025 - 06:57 WIB

Deklarasi Pelantikan Pengurus Baru Seni Budaya Beladiri Tradisional DPC TTKBI Rajeg 

Minggu, 16 November 2025 - 17:03 WIB

Konsolidasi PSI Jawa Barat Ciamis Dipercaya Jadi Tuan Rumah

Jumat, 14 November 2025 - 21:46 WIB

Warga Keluhkan Kabel Wi-Fi Semrawut dan Pendirian Tiang Tanpa Izin

Selasa, 11 November 2025 - 10:56 WIB

Lagu “Satu Suara KJK” Jadi Simbol Kekeluargaan di Komunitas Jurnalis Kompeten

Senin, 10 November 2025 - 07:56 WIB

Sampah Berserakan Di Jalan Pasirandu: Pengendara Motor Hampir Terjatuh Dan Kurangnya Penerangan Jalan

Senin, 10 November 2025 - 07:39 WIB

Kemacetan Parah di Jalan Raya Sepatan–Tanah Merah, Warga Desak Pelebaran Jalan

Berita Terbaru

Pemerintahan Kota Tangerang

Dari Tangerang untuk Indonesia: 5.591 Pegawai Non ASN Resmi Raih Status ASN PPPK

Selasa, 18 Nov 2025 - 20:57 WIB