“Polri Peduli, Rakyat Bahagia: Polsek Tanah Jawa Gelar Jumat Berkah di Huta II Ujung Ban” — poskota.net
instagram youtube
logo

“Polri Peduli, Rakyat Bahagia: Polsek Tanah Jawa Gelar Jumat Berkah di Huta II Ujung Ban”

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SIMALUNGUN PosKota Net

Kepedulianterhadap masyarakat kembali ditunjukkan oleh jajaran Kepolisian Resor (Polres) Simalungun melalui kegiatan sosial bertajuk “Jumat Berkah”. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat, 31 Oktober 2025 tersebut dilaksanakan oleh Personel Polsek Tanah Jawa di Huta II Ujung Ban, Nagori Buntu Bayu, Kecamatan Hatonduhan, Kabupaten Simalungun.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Kapolsek Tanah Jawa yang diwakili oleh Panit Binmas Aiptu Marlon Sihombing, bersama Bhabinkamtibmas Aiptu AL. Siahaan dan Aiptu RH. Sianturi, turun langsung ke lapangan untuk berbagi kebahagiaan dengan warga sekitar. Dalam kegiatan yang dimulai sekitar pukul 08.45 WIB hingga selesai tersebut, cuaca cerah turut mendukung jalannya acara penuh kehangatan itu.

 

Saat dikonfirmasi pada Jumat sore (31/10/2025) sekitar pukul 18.00 WIB, Kasat Binmas Polres Simalungun AKP Dorlas Pasaribu menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Berkah merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.

 

“Polri hadir untuk masyarakat, bukan hanya dalam hal penegakan hukum, tetapi juga dalam memberikan kepedulian sosial. Melalui kegiatan Jumat Berkah ini, kami ingin menumbuhkan rasa kebersamaan dan silaturahmi antara Polri dengan warga,” ujar AKP Dorlas Pasaribu.

 

Beliau menambahkan bahwa kegiatan seperti ini menjadi bagian dari upaya Polri dalam menciptakan hubungan yang harmonis dengan masyarakat.

 

“Kami ingin Polri semakin dicintai rakyat, dan rakyat juga merasa memiliki Polri sebagai pelindung, pengayom, serta pelayan masyarakat,” ucapnya menegaskan.

 

Dalam kegiatan Jumat Berkah kali ini, personel Polsek Tanah Jawa menyerahkan paket bantuan sembako kepada dua warga yang membutuhkan, yakni Ibu Siti Aminah dan Ibu Spianti. Bantuan tersebut terdiri dari beras seberat 5 kilogram, lima bungkus mi instan, satu papan telur, satu kilogram minyak goreng, satu kilogram gula, serta satu kotak teh celup.

Penyerahan bantuan dilakukan secara langsung oleh Aiptu Marlon Sihombing beserta jajaran, disaksikan oleh Pangulu (Kepala Desa) Buntu Bayu, Palan Manurung, dan para perangkat nagori (desa).

 

“Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan kebutuhan harian warga, sekaligus mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ungkap Aiptu Marlon Sihombing.

 

Beliau juga menambahkan bahwa program Jumat Berkah bukan sekadar kegiatan rutin, tetapi juga wadah untuk mendengarkan aspirasi masyarakat secara langsung.

 

“Melalui momen seperti ini, kami dapat mengetahui kondisi sosial masyarakat di lapangan, mendengarkan keluhan mereka, dan mencari solusi bersama,” tambahnya.

 

Pelaksanaan kegiatan berlangsung dalam suasana penuh kekeluargaan. Warga tampak antusias dan menyambut kedatangan petugas dengan senyum ramah. Tidak hanya menyerahkan sembako, para personel juga menyempatkan diri berbincang santai dengan masyarakat setempat.

 

Cuaca cerah pada pagi itu semakin menambah semangat para petugas untuk menebarkan kebaikan. Seluruh kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa hambatan berarti.

 

Pangulu Buntu Bayu, Palan Manurung, menyampaikan apresiasinya kepada Polsek Tanah Jawa yang telah peduli terhadap warganya.

 

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari pihak kepolisian. Kegiatan seperti ini membuat masyarakat semakin dekat dengan Polri. Kami berharap kegiatan ini terus berlanjut,” ucapnya dengan penuh haru.

 

Kasat Binmas Polres Simalungun AKP Dorlas Pasaribu menegaskan bahwa kegiatan seperti ini merupakan implementasi dari program Polri Presisi yang menekankan profesionalisme dan pendekatan humanis kepada masyarakat.

 

“Setiap personel Polri diharapkan mampu melaksanakan tugas rutin tanpa melupakan sisi kemanusiaan. Dengan cara ini, citra Polri akan semakin positif di mata masyarakat,” jelasnya.

 

Beliau juga menegaskan bahwa Polri akan terus berkomitmen menjaga keamanan, ketertiban, dan keharmonisan sosial di wilayah hukum Polres Simalungun

(Jep)

Berita Terkait

Dugaan Korupsi dalam Penggunaan Dana Desa di Dolog Merangir 1 Kecamatan Batu Nanggar Kabupaten Simalungun
*Bupati Simalungun bersama Kepala Daerah se-Sumut Galang Komitmen Penerapan Manajemen ASN*
*Bunda PAUD Simalungun Kunjungi TK Nanwori: Pendidikan dan Pengasuhan Yang Baik adalah Tanggung Jawab Bersama*
*Kunjungan Ketua TP PKK Simalungun ke Rumah Qur’an Asna Mulia di Nagori Limang: Apresiasi untuk Generasi Qurani*
*Perantingan Pohon di Pinggir Jalan Asahan Berlanjut: Antisipasi Kecelakaan di Jalan*
*Pimpin Apel Pagi, Bupati Simalungun: “Bekerjalah dengan Hati Nurani”*
*Tinjau Jalan Provinsi Putus Akibat Longsor, Bupati Simalungun Perintahkan Kadis PUTR Lakukan Perbaikan Sementara”
Permintaan Warga kepada Poldasu Terkait Dugaan Izin Galian C di Bahal Batu Jaya Kabupaten Simalungun
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:33 WIB

“Polri Peduli, Rakyat Bahagia: Polsek Tanah Jawa Gelar Jumat Berkah di Huta II Ujung Ban”

Kamis, 30 Oktober 2025 - 13:32 WIB

*Bupati Simalungun bersama Kepala Daerah se-Sumut Galang Komitmen Penerapan Manajemen ASN*

Rabu, 29 Oktober 2025 - 18:34 WIB

*Bunda PAUD Simalungun Kunjungi TK Nanwori: Pendidikan dan Pengasuhan Yang Baik adalah Tanggung Jawab Bersama*

Rabu, 29 Oktober 2025 - 05:56 WIB

*Kunjungan Ketua TP PKK Simalungun ke Rumah Qur’an Asna Mulia di Nagori Limang: Apresiasi untuk Generasi Qurani*

Selasa, 28 Oktober 2025 - 15:28 WIB

*Perantingan Pohon di Pinggir Jalan Asahan Berlanjut: Antisipasi Kecelakaan di Jalan*

Senin, 27 Oktober 2025 - 16:54 WIB

*Pimpin Apel Pagi, Bupati Simalungun: “Bekerjalah dengan Hati Nurani”*

Minggu, 26 Oktober 2025 - 11:57 WIB

*Tinjau Jalan Provinsi Putus Akibat Longsor, Bupati Simalungun Perintahkan Kadis PUTR Lakukan Perbaikan Sementara”

Kamis, 23 Oktober 2025 - 09:40 WIB

Permintaan Warga kepada Poldasu Terkait Dugaan Izin Galian C di Bahal Batu Jaya Kabupaten Simalungun

Berita Terbaru