Sekda Buka Musyawarah Kerja PMI Kabupaten Tangerang Ke-LXVI (61) — poskota.net
instagram youtube
logo

Sekda Buka Musyawarah Kerja PMI Kabupaten Tangerang Ke-LXVI (61)

Senin, 13 Desember 2021 - 15:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Mad Sutisna

Tangerang,Poskota.Net – Sekretaris Daerah ( Sekda) Kabupaten Tangerang H.Moch. Maesyal Rasyid membuka musyawarah Kerja Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang Ke-LXVI (61) tahun 2021, diselenggarakan di Rumah Makan Kampung Kalapa Kecamatan Sindangjaya, Minggu (12/12/2021).

Ketua Dewan Kehormatan PMI Kabupaten Tangerang, H.Moch Maesal Rasyid mengatakan, ada beberapa perhatian atau atensi dalam kelancaran kegiatan PMI, salah satunya dengan dukungan anggaran.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dukungan anggaran sangat penting, namun tentunya itu tidak akan cukup untuk meng-cover tugas kemanusiaan di Kabupaten Tangerang dengan 29 Kecamatan, dan jumlah 4 juta penduduk,” katanya.

Alhasil, untuk bisa memenuhi kebutuhan kemanusiaan, secara sah dan sesuai aturan, PMI Kabupaten Tangerang pun menerapkan progam bulan dana.

Sekda Kabupaten Tangerang H.Moch.Maesyal Rasyid mengatakan, PMI merupakan organisasi kemanusiaan yang terus bersinergi dengan pemerintah daerah, sehingga saling membantu ketika masyarakat dalam menghadapi kebencanaan banjir, gempa maupun bencana non alam seperti COVID-19.

“Musyawarah kerja PMI ini sangatlah penting dan strategis dilakukan karena dalam upaya membangun organisasi sosial yang berdedikasi terhadap kebutuhan masyarakat,” ungkap Sekda.

Dalam rangka penanganan kemanusiaan di kabupaten tangerang, Lanjut Sekda, PMI terus menyusun program-programnya baik pelayanan kesehatan, penanggulangan bencana peningkatan kapasitas SDM, hingga akan merealisasikan gedung Diklat ditahun 2022 Nantinya.

“PMI Kabupaten Tangerang terus mengedepankan aspek sosial dan kemanusiaan dikedepankan,” ucap Sekda yang akrab disapa Rudi.

Ketua PMI Kabupaten Tangerang H.Soma Atmaja menambahkan, musyawarah kerja ini sudah sesuai AD/ART PMI, dengan kondisi pandemi muker kami batasi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, menjaga 5M yang harus dipatuhi.

“Muker kali ini tetap kita laksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, sekalian menyusun program-program ditahun berikutnya,” tegasnya.

H.Soma Atmaja menambahkan, anggaran yang diterima oleh organisasi tersebut sebanyak Rp.3 miliar per tahun.

“Sebetulnya, anggaran yang kita dapat sebanyak Rp 3 miliar, tapi dengan kondisi yang ada, itu tidak mencukupi makanya, kita gelar bulan dana ini agar kegiatan kemanusiaan bisa berjalan,” ungkapnya.

Pada program bulan dana itu, setiap masyarakat bisa membeli 1 kupon dengan harga Rp 2 ribu, secara ikhlas dan tidak dengan paksaan.

Tujuan dilaksanakan musyawarah ini nantinya akan menjadi rencana acuan kerja PMI, dalam melaksanakan kegiatan tahun 2022.

“Mari kita wujudkan PMI yang profesional dan berintegritas, serta bergerak bersama masyarakat,” tutur Soma yang juga menjabat Kepala Bapenda Kabupaten Tangerang.

Di lokasi yang sama, Wakil Sekretaris PMI Provinsi Banten Jaenudin menambahkan, Dirinya sangat merasa bangga atas terselengaranya musyawarah kerja PMI Kabupaten Tangerang tahun 2021, kegiatan muker ini adalah program rutin tahunan yang sudah dilaksanakan setiap tahunnya.

“Pemerintah Kabupaten Tangerang banyak membantu program kerja PMI Kabupaten Tangerang, dan bahkan akan membangun gedung diklat PMI Kabupaten Tangerang, patut bangga dan bahagia, karena hanya satu-satunya Kabupaten yang memiliki balai diklat, di provinsi banten, semoga upaya dan kinerja PMI Kabupaten Tangerang bisa di rasakan manfaat keberadaannya, serta bisa membantu Pemerintah Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

Hadir pula Pengurus PMI Kecamatan se-Kabupaten Tangerang dan unsur Relawan PMI Kabupaten Tangerang disemua tingkatan.

Berita Terkait

STISNU Diduga Tak Kembalikan Sisa Dana PIP Mahasiswa, Pengelola Kampus Membantah
Diskusi Publik Soal UU TNI Menuai Pro Kontra
Operasi Ketupat Toba 2025 Sukses! Kapolda Sumut Diikuti Kapolres Simalungun Ucapkan Terima Kasih
Pengunjung Dipatai Lhok Bubon hari ke 4 Lembaran tampak Keramaian.
Warga Keluhkan Jalan Rusak di Pandeglang menuju Kampung Halamannya, Saat Mudik
Amblas Rel di Manonjaya Kereta Api Jalur Selatan Lumpuh
TPA di Segel Kepala UPTD Sampah Cipayung Sampaikan Hal Berikut
Berbagi Santunan Anak Yatim di Bulan Suci Ramadhan Penuh Berkah d Cafe Eat’dah Perumnas Parung Panjang
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 18:05 WIB

Pemerintah Desa Desak Tindak Lanjut PUPR : jalan Sindang Barang

Rabu, 23 April 2025 - 15:20 WIB

Pengaspalan Dusun Cikujang Beet Desa Sukahurip Menunjang Kemajuan Perekonomian

Senin, 21 April 2025 - 17:55 WIB

Pertemuan Rutin GOW Ciamis di Rangkai Memperingati Hari Kartini

Senin, 21 April 2025 - 15:19 WIB

Pemdes Sukamaju DD Tahap Pertama Pengaspalan & Ketahanan Pangan

Sabtu, 19 April 2025 - 14:50 WIB

Polres Ciamis Antarkan Jenajah Korban Pembunuhan

Jumat, 18 April 2025 - 16:34 WIB

Peningkatan Jalan Dusun Desa Kaler Cihaurbeuti Dorong Perkembangan Wilayah

Kamis, 17 April 2025 - 22:10 WIB

Sosialisasi Bahaya Narkoba di Dusun Sindang Hurip

Kamis, 17 April 2025 - 18:46 WIB

Pelayanan Publik Lebih di Tingkatkan : Silaturahmi Akbar PPDI Ciamis

Berita Terbaru

Berita Ciamis

Pemerintah Desa Desak Tindak Lanjut PUPR : jalan Sindang Barang

Rabu, 23 Apr 2025 - 18:05 WIB

Berita Daerah

Terlambat Angkut Sampah Masyarakat DLHK Kota Depok Sampai Hal ini

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:10 WIB