Timnas Indonesia U-19 Lumat Timor Leste Laga Perdana AFC 2019  — poskota.net
instagram youtube
logo

Timnas Indonesia U-19 Lumat Timor Leste Laga Perdana AFC 2019 

Rabu, 6 November 2019 - 14:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Erwin

JAKARTA,poskota.net- Timnas Indonesia U-19 berhasil mekumat Timor Leste 3-0 laga perdana Group K kualifikasi Piala AFC U-19 2020 di stadion Madya, Jakarta, Rabu (6/11/2019).

Timnas Indonesia U-19 hanya butuh waktu dua menit untuk membuka keunggulan. Muhammad Fajar Fathur Rachman menjebol gawang Timor Leste dengan tandukan keras setelah memaksimalkan umpan sepak pojok yang dilepaskan oleh Beckham Putra

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tim Garuda Muda hampir saja menggandakan keunggulan pada menit ke-30. Tendangan bebas mendatar yang dilepaskan Rizki Ridho Ramadhani mengarah tepat ke sudut bawah gawang Timor Leste, tapi kiper Timor Leste, Junildo Manuel Pereira, mampu menghalaunya. Bola yang lepas disambut Sutan Zico. Namun, tembakannya masih mampu dihalau oleh Junildo.

Hingga babak pertama berakhir, keunggulan 1-0 untuk Timnas Indonesia U-19 tak berubah. Permainan yang lebih intens pun diperlihatkan ketika kedua tim memulai babak kedua.

Namun, Timor Leste akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-50 melalui titik putih. Penalti diberikan kepada Timor Leste setelah kiper Timnas Indonesia U-19, Ernando Ari, melanggar Mouzinho De Lima di dalam kotak terlarang. Mouzinho mengambil eksekusi tersebut dan dengan mudah mengelabui Ernando Ari untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Timor Leste harus bermain dengan 10 pemain mulai pada menit ke-58 setelah Nelson Pinto mendapatkan kartu merah langsung kepada pemain karena melakukan tendangan kungfu ke arah wajah Bagus Kahfi ketika tengah menghalau bola panjang yang akan disambut oleh striker Timnas Indonesia U-19 itu.

Unggul jumlah pemain membuat Tim Garuda Muda lebih mudah untuk melakukan tekanan. Hasilnya pada menit ke-62, Timnas Indonesia U-19 berhasil menambah keunggulan lewat gol yang dicetak David Maulana. Tembakan kerasnya dari luar kotak penalti meluncur deras dan sempat berbelok karena membentur pemain Timor Leste yang ingin menghalangi jalannya bola. Namun, bola tetap masuk ke dalam gawang.

Timnas Indonesia U-19 mendapatkan dua peluang sekaligus pada menit ke-74. Tendangan keras dari Beckham Putra Nugraha membentur mistar gawang dan bola rebound disambut tandukan Bagus Kahfi yang sayangnya bola malah membentur tiang gawang.

Akhirnya Tim Garuda Muda berhasil menambah keunggulan menjadi 3-1 lewat gol yang dicetak . Muhammad Fajar Fathur Rachman pada menit ke-77. Berawal dari penetrasi yang dilakukan Supriadi dari sisi kiri ke dalam kotak penalti Timor Leste, pemain muda Persebaya Surabaya itu melepaskan umpan yang disambut sontekan keras Fajar Fathur Rachman yang mengoyak jala gawang Timor Leste.

Dalam menit-menit akhir pertandingan, Timnas Indonesia U-19 terus memberikan tekanan kepada Timor Leste. Supriadi dkk. terus melakukan serangan-serangan yang mengancam pertahanan lawan. Namun, hingga pertandingan usai, tak ada gol tambahan dan Tim Garuda Muda menang 3-1 dalam pertandingan ini.

Berita Terkait

Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun Apresiasi Program Rumah Subsidi untuk Wartawan
Sambangi Markas LMP Stafsus Presiden Singgung Keabsahan Kampus UIII Depok
Noel Pelaku Teror Terhadap Jurnalis Tempo Biadab
Kisah Alif, Pelajar Yatim Piatu Jember Lari 5 KM Setiap Pagi Demi Tetap Sekolah dan Wujudkan Cita-cita Jadi TNI
MK Perintahkan Pemungutan Suara Ulang: Keterlibatan Mendes PDT Yandri Susanto dalam Pilkada Serang Terbukti
Arus Mudik Lebaran 2025 Kemenhub Siapkan Ratusan Bus Bagi Masyarakat
DR.H.ACHMAD ANTON SARAGIH dan BENNY GUSMAN SINAGA ST Resmi dilantik menjadi Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Simalungun
Kisah Sukses Penjaga GOR Kuliahkan Anak Sampai Sarjana Hukum
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 14:58 WIB

Babinsa Koramil Tiga Balata Tinjau Drainase Persawahan untuk Cegah Banjir di Marihat Marsada

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53 WIB

Babinsa Koramil 05/Serbelawan Laksanakan Kegiatan Bintalfisdis untuk Para Security PTPN IV Kebun Dolok Ilir

Sabtu, 19 April 2025 - 14:47 WIB

Wujud Kepedulian terhadap Ketahanan Pangan Babinsa Koramil Dolok Pardamean Bantu Warga Panen Padi Darat

Sabtu, 19 April 2025 - 14:33 WIB

Sinergi TNI-Rakyat Babinsa dan Warga Sinaksak Bersihkan Parit dan Bahu Jalan

Jumat, 18 April 2025 - 14:58 WIB

Babinsa Amankan Ibadah Jalan Salib Peringatan Paskah 2025 di Gereja HKI Sipisang Pisang

Jumat, 18 April 2025 - 14:01 WIB

Babinsa Koramil 10/Tanah Jawa Turun Langsung Bantu Jemur Padi Warga di Huta Bayu Raja

Jumat, 18 April 2025 - 13:49 WIB

Babinsa Koramil 12/Saribudolok Jalin Komsos dengan Pengusaha Kilang Padi Pasca Panen

Jumat, 18 April 2025 - 13:30 WIB

Babinsa Koramil 17/Sidamanik Amankan Ibadah Jumat Agung di Gereja HKBP Sarimantondang

Berita Terbaru

Berita Ciamis

Polres Ciamis Antarkan Jenajah Korban Pembunuhan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 14:50 WIB